OPAC (Online Public Access Catalog) adalah sebuah fitur atau fasilitas yang dapat digunakan oleh  pengunjung/pemustaka untuk menelusur informasi mengenai koleksi tercetak (buku) yang terdapat di Perpustakaan Umum Kabupaten Bogor. OPAC yang digunakan merupakan salah satu fitur yang disediakan oleh aplikasi INLIS.  Penelusuran dapat dilakukan melalui OPAC yang terkoneksi melalui Local Area Network (LAN) di Perpustakaan Umum Kabupaten Bogor dan juga melalui internet, yang dapat diakses melalui laman http://perpus.bogorkab.go.id dengan menggunakan kata kunci judul, pengarang, subjek dan sebagainya.